entah mengapa kemarin, banyak orang bicara tentang Geroge clooney, lebih tepatnya para wanita. tidak hanya di twitter bahkan di tempat kerja, ada seorang ibu yang juga meminta pendapatku tentang akting George clooney, dan kuputuskan malam itu untuk melakukan marathon film-film George clooney :
Review film the Ideas of March (Spoiler alert !)
George clooney as Governor Mike Moris |
“I don’t pay you to kiss my ass, I pay you to tell it to me straight.” – Mike morris to Stephen
Tapi tokoh utama film ini bukan pada 2 kandidat yang berseteru, tapi pada seorang staff kampanye morris bernama Stephen meyers (Ryan gosling). Stephen mengalami dilema, disaat dipuncak karir sebagai tim kampanye Morris, dia ditawar oleh manajer kampanye lawan Tom duffy (Paul giamatti) untuk berbelot mendukung Pullman. Duffy meyakinkan Stephen bahwa dia bekerja pada orang yang salah. Stephen yang percaya akan integritas Morris menampik tawaran Duffy, hingga dia tahu bahwa sang kekasih Molly (Evan rachel wood) dalam kondisi hamil oleh Morris.
Keadaan diperparah dengan Ida (Marisa tomei) seorang reporter sahabat Stephen yang mengancam akan memberitakan pertemuan rahasianya dengan Duffy jika tak memberinya lebih banyak bocoran berita tentang sikap Senator Thompson. Di sisi lain, pertemuan rahasia Stephen dengan Duffy ini membuat berang Paul zara (phillip seyomour hoffman) senior campaign manager Morris yang kemudian memecat Stephen.
Stephen : "it's the right thing to do and nothing bad nappens when you are doing the right thing ..."Morris : "is that your personal theory? because i can shoot holes in it"Stephen : "well there is exception to every role"
Poster yang smart! |
Film ini punya skenario yang menarik, karakter yang kuat, ditambah hadir dengan rombongan aktor-aktris handal yang bermain secara maksimal juga, tampaknya tak sulit bagi George clooney untuk mensutradarai film ini. Di film ini pesona George clooney tertutup Ryan Gosling (ya ia bintang utama film ini), tapi tetap saja Geroge clooney berhasil menjadi seorang yang tampak charming diluar tapi busuk didalam. Mungkin yang tampak disia-siakan adalah Marissa tomei dan paul Giamatti yang diberi porsi terlalu kecil walau seharusnya penting,
Film ini juga punya banyak quotes menawan khas para politik :
Film ini juga punya banyak quotes menawan khas para politik :
"I'm not atheist, jewish, muslim or any other religion association. My religion is the constitution, and I will fight to protect it."" ... without loyalty you're nothing""... dignity matter, our future depend on it"
Yang unik, Governor Morris yang digambarkan punya kebijakan ala Obama ternyata dibalik itu sama busuknya dengan politikus lain. Yaaaaaa sebagus-bagusnya teori dan pidato para politikus, intinya ngegombal juga... "You are not what you told, you are what you did and what you didn’t do". Walau bagus, tetapi ini bukan film favoritku
Nilai : 3 dari 5
Review film The Descendants (spoiler alert!)
George clooney as a ussual father and husband |
Di depan istrinya yang terbaring koma, Matt bertekad berubah untuk menjadi ayah dan suami yang baik. Disini dia mulai mendapat tantangan dari putri bungsunya Scotie king (Amara miller)10 tahun yang super badung dan Alex king (Shailene Woodley), 17 tahun yang selalu memberontak. Dokter kemudian memvonis istrinya tak akan bisa bangun lagi, dan mereka harus melepas alat penompang hidup elizabeth. Keadaan makin rumit, di saat Matt menghadapi kenyataan dia akan kehilangan istrinya, Matt baru mengetahui bahwa dia telah “kehilangan” istrinya lebih dulu, Istrinya telah berselingkuh, berniat mengajukan cerai ke Matt dan akan menikahi selingkuhannya.
“It’s ironic, Elizabeth in this misfortune just as you come into your fortune” – Scot to Matt
Berbeda dengan karakter Gov. Phillip morris (di film ideas of march), disini George clooney memainkan karakter orang yang seperti selalu kebingungan harus melakukan apa. Dalam menentukan sikap bahkan Matt harus “nurut” pada putrinya. Upaya pencarian Matt menemukakan bahwa sang istri berselingkuh dengan Brian speer (Mathew lillard) seseorang yang akan menerima keuntungan besar, jika Matt king menjual asset keluarganya ke Don Holitzer. Lebih gila lagi, Brian speer telah beristri dengan 2 anak, dan mengakui bahwa perselingkuhannya hanyalah main-main.
Indonesia jauh lebih indah dari Hawai |
“ Hey, I’ve got a brother who’s retarded! You don’t have to get all derogatory” - Sid to Matt
Film ini dipenuhi landscape indah Hawai, yang menurutku masih lebih juara landscape Bali apalagi Bromo di film Tendangan dari Langit. Satu pelajaran yang kudapat dari film ini : "Jadi bapak itu susah ". Dan walaupun karakternya memukau, ini bukan film favoritku
Nilai : 3,5 dari 5
Tidak ada komentar:
Posting Komentar